Museum BPK RI bekerja sama dengan BPK Perwakilan Provinsi Jawa Tengah mengadakan acara Museum BPK RI Goes to School di SMA Negeri 4 Surakarta. Bertema “Generasi MIlenal, Generasi Berkarya”, acara ini diikuti oleh sekitar seribu siswa SMAN 4 Surakarta dari semua kelas.
Pada kesempatan ini, Kepala Museum BPK RI, Dicky Dewarijanto, menjelaskan sejarah berdirinya BPK yang pertama kali di Kota Magelang serta perpindahan kantor BPK dari waktu ke waktu. Selain itu penjelasan tentang struktur kelembagaan, kewenangan, serta tugas dan fungsi BPK yang terdapat dalam ruangan-ruangan di Museum BPK juga disampaikan. Beliau juga mengatakan bahwa pada saat ini Museum BPK sudah berbenah menjadi lebih baik dan siap untuk dikunjungi para siswa. Para siswa tampak antusias menikmati acara ini. Salah satunya terlihat dari antusiasme mereka dalam memainkan game auditor yang disediakan dalam Booth Museum BPK RI di aula sekolah.
Selain memberikan tambahan pengetahuan dan gambaran tentang BPK kepada para siswa, acara ini juga diharapkan dapat lebih mengenalkan Museum BPK RI kepada para siswa SMAN 4 Surakarta. Secara khusus, dapat mendapatkan kunjungan dari sekolah yang beralamat di Jl Adisucipto No 1, Manahan, Surakarta ini