Museum opening hours: 9AM to 3PM. Buka Setiap Hari

Blog

Blog

Pada Jumat, 3 Mei 2024, Museum BPK RI menyambut tamu istimewa dari berbagai penjuru daerah di Indonesia. Mereka adalah para pelaku pariwisata dari Association of the Indonesian Tour and Travel Agencies (ASITA) Jawa Tengah. Pada kesempatan ini, ASITA membawa rombongan yang terdiri dari para pengusaha tour dan travel dari Batam, Labuan Bajo, Bali, Kalimantan Timur, Riau, Jawa Timur, Bangkalan, Jawa Barat, Jakarta, Banten dan Malaysia. Kunjungan ini bukanlah sekadar rangkaian acara biasa, melainkan [...]

Suasana hangat dan penuh keceriaan menghiasi Pendopo Wisnu Museum BPK RI pada Selasa, (26/03/2024) dalam acara Ramadan Ceria Bersama Museum BPK RI. Acara yang dihadiri oleh kurang lebih 90 anak yatim piatu dari binaan Komunitas Sijum Magelang ini menjadi momentum berharga untuk berbagi kebahagiaan dan edukasi kepada anak-anak “langit” tersebut. Kegiatan ini merupakan agenda tahunan Museum BPK RI yang diselenggarakan tiap bulan Ramadan. “Alhamdulillah kegiatan ini bisa terselenggara secara rutin. [...]

Perhelatan Lomba Cerdas Cermat Museum (LCCM) tingkat Kabupaten Magelang tahun 2024 menarik perhatian dengan kehadiran Kepala Museum BPK RI, Dicky Dewarijanto, S.E., M.M. sebagai salah satu juri. Dengan kapasitas serta pengalaman dibidang permuseuman yang dimiliki, kehadiran Kepala Museum BPK RI memberikan dimensi baru dalam penilaian pengetahuan dan pemahaman peserta lomba. LCCM adalah sebuah kompetisi tahunan yang menguji pengetahuan siswa SMP dan/atau sederajat mengenai kebudayaan Indonesia, s [...]

Pada hari Kamis (28/12/2023) Ketua Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK RI), Isma Yatun, melaksanakan kunjungan resmi ke Museum BPK RI. Tujuan dari kunjungan ini adalah untuk mengetahui lebih jauh atas perkembangan museum baik dari sisi koleksi dan konten yang disajikan oleh museum, maupun mengetahui kegiatan-kegiatan yang telah dan akan dilakukan oleh pengelola museum. Kedatangan Ketua BPK RI pada kesempatan ini menjadi momen yang sangat penting untuk mengevaluasi sejauh mana koleks [...]

Selasa malam, (21/11/2023) Museum BPK RI mengadakan kegiatan yang sarat makna dalam rangka memperingati Hari Pahlawan tahun 2023. Kegiatan tersebut adalah Bedah Film Perjuangan yang mengangkat kisah heroik Pangeran Diponegoro saat berlangsungnya Perang Jawa. Film berjudul “Titi Mangsa Perang Jawa/Java-Oorlog (1825-1830)” mengisahkan tentang masa perjuangan Pangeran Diponegoro tahun 1827, dimana dalam keadaan sakit, Pangeran Diponegoro tetap memimpin perjuangan melawan Belanda. Meskipun kegiatan [...]

Pagi hari Kamis (17/8/2023), selepas upacara bendera peringatan Hari Ulang Tahun ke-78 Republik Indonesia, puluhan anak berkumpul di Museum BPK RI. Mereka adalah siswa-siswi sekolah dasar kelas 1 s.d. 6 yang berasal dari Kota dan Kabupaten Magelang. Mereka yang disebut sebagai anak merdeka ini mengikuti kegiatan menggambar dengan tajuk “Merdeka Menggambar”. Kegiatan diawali dengan workshop yang dipandu oleh tim seniman Sanganusa. Para seniman ini berbagi ilmu kepada para peserta mengenai teknik [...]